Langkah-langkah Jahit Sepatu Sendiri dengan Alat Garis Sol Sepatu

Jadiberkah.comAlat garis sol sepatu diperlukan untuk menjahit sepatu ala tukang sol. Sebenarnya, jika sepatu Anda tidak rusak parah, Anda bisa memperbaikinya sendiri di rumah. Sekarang ini perlengkapan untuk sol sepatu sudah banyak dijual.

Selain alat garis sol sepatu, Anda juga perlu jarum dan benang sol, juga cutter atau gunting. Jika peralatannya sudah lengkap, saatnya menjahit sepatu Anda sendiri dengan langkah berikut ini!

Mulai Menjahit dengan Alat Garis Sol Sepatu

Langkah pertama untuk menjahit sepatu adalah membuat pola garis. Anda bisa menggambar pola ini dengan pensil di sepatu tersebut. Membuat pola garis semacam ini penting. Tujuannya agar jahitan Anda lebih rapi.

Cara membuat pola garis ini pun mudah saja. Anda hanya perlu mengikuti lekukan sepatu, yakni di telapak sepatunya. Atau ikuti bentuk sepatu di area yang akan dijahit.

Baca Lainya:  Mau Investasi Rumah? Cari Tahu Dulu Yuk Syarat Investasi Rumah

Setelah pola selesai dibuat, langkah selanjutnya adalah mulai menjahit. Prinsip menjahit sepatu sebenarnya sama dengan menjahit kain. Hanya saja, benang dan jarum yang digunakan tentu lebih besar dan tebal.

Berikut langkah menjahit sepatu :

  1. Tusukkan jarum sol dari luar sepatu dengan pelan-pelan. Setelah itu, benang sol disangkutkan dengan jarumnya dari dalam
  2. Tariklah benang pelan-pelan hingga keluar. Kemudian, tarik salah satu sisi benang hingga benang yang ada di dalam dan di luar sepatu sama panjangnya
  3. Masukkan lagi jarum sol sepatu dengan jarak antar tusuk sekitar 1 cm. Apabila bisa lebih dari 1 cm, akan menghasilkan jahitan yang lebih rapi
  4. Kaitkan benang sol di sisi yang lain secara pelan sampai keluar
  5. Masukkan benang yang ada di luar sepatu ke dalam lubang yang dihasilkan dari benang yang ditarik keluar tadi. Dengan begini, dua benang yang semula ada di dalam dan di luar sepatu, akan ada dalam satu lubang
  6. Setelah itu, tariklah benang dari arah dalam sepatu sampai benang tersebut masuk
  7. Lakukanlah langkah-langkah di atas berulang-ulang sampai seluruh bagian sepatu yang membuka selesai terjahit
Baca Lainya:  Coba Jahit Sepatu Sendiri dengan Alat Sol Sepatu Modern

Nah, itu dia langkah menjahit sepatu sendiri di rumah dengan alat garis sol sepatu. Tak hanya sepatu yang sudah rusak, Anda juga bisa menjahit sepatu yang masih baru. Itu akan membuat sepatu Anda lebih kuat dan tidak mudah membuka. 

Novita Ayudyawaty

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.