5 Peluang Usaha di Desa yang Menguntungkan dan Bisa Menyerap Tenaga Kerja

Jadiberkah.com – Desa mempunyai potensi besar untuk dikembangkan menjadi tempat usaha. Kamu tidak akan kehabisan ide peluang usaha di desa asal mau menjalankannya.

Mungkin banyak orang berpikir bahwa tinggal di desa tidak akan punya pekerjaan. Oleh sebab itu, mereka berbondong-bondong mencari kerja ke kota. Padahal desa mempunyai banyak potensi yang bisa dibisniskan.  Hal ini mulai dari keadaan alam sampai masyarakatnya yang bisa dijadikan sebagai tenaga kerja. 

5 Peluang Usaha di Desa yang Terabaikan

Baik kondisi alam maupun keadaan masyarakat di desa sangat mendukung untuk dijadikan tempat bisnis. Alam sebagai lahan untuk berbisnis. Sedangkan masyarakat bisa dijadikan sebagai karyawan sehingga menyerap tenaga kerja. Berikut ini 5 bisnis yang bisa Kamu tekuni : 

Baca Lainya:  Peluang Usaha Tambal Ban Nitrogen yang Menggiurkan

Budi daya pertanian organik 

Desa mempunyai lahan pertanian yang luas baik dari segi perkebunan maupun pesawahan. Oleh karena itu, desa sangat cocok untuk dijadikan tempat budidaya pertanian seperti padi, sayuran, dan buah-buahan. 

Apalagi kesadaran masyarakat akan pentingnya mengkonsumsi makanan organik terus meningkat. Kamu pun tidak akan kesulitan untuk memasarkannya. 

 

Peternakan

Peluang usaha di desa lainnya adalah peternakan. Desa mempunyai kebun luas untuk dijadikan peternakan seperti ayam, kambing, bebek, dan sapi. Di sana juga banyak tersedia dedak dan rumput untuk pakan utamanya.

Di samping itu, desa mempunyai sumber air yang bagus dan banyak kolam ikan. Dengan demikian, disana cocok untuk ternak berbagai ikan seperti mujair, mas, gurame, dan lele.

Baca Lainya:  Ingin Usaha Baru! Coba Paket Usaha Fotocopy Dan ATK

 

Pom bensin mini

Perubahan teknologi yang tinggi, telah membuat banyak kendaraan di desa. Para pemilik kendaraan tersebut kesulitan pergi ke POM bensin karena letaknya jauh. Sebab itulah Kamu cocok untuk membangun bisnis POM mini. 

 

Suvenir

Desa mempunyai ciri khas kerajinan berbeda di setiap daerah. Kerajinan tersebut bisa dijadikan suvenir. Dengan begitu, Kamu bisa membuka usaha suvenir untuk dijual ke luar daerah. Kamu juga bisa melibatkan masyarakat sebagai tenaga kerjanya.

 

Makanan Ringan 

Desa mempunyai ciri khas makanan sendiri yang bisa dikembangkan sebagai peluang bisnis. Hal ini karena usaha makanan selalu terus tumbuh dengan baik sebab banyak orang yang menyukai camilan.

Keberadaan desa mempunyai banyak keunggulan jika dibuat sebagai sentra usaha. Ada banyak peluang usaha di desa yang saling menguntungkan bagi Kamu dan masyarakat. 

Baca Lainya:  Beberapa Kelemahan Bisnis Franchise

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.