Jadiberkah.com | Lulusan SMA?
Memang ada pekerjaan apa untuk orang-orang dengan lulusan sekolah menengah atas itu? Jangan salah, selagi kita sudah menempuh pendidikan wajib selama 12 tahun, masa depan kita tetaplah cerah. Terbukti dengan lulusan hanya SMA saja Anda tetap bisa bekerja di tempat yang nyaman, gaji tinggi, ada BPJS dan lain sebagainya. Meskipun gaji dan posisi nantinya kalah dengan yang sudah kuliah, tapi tetap saja, lulusan SMA tetap memiliki banyak lowongan pekerjaan. Mungkin kalian membutuhkan Tips Mencari Pekerjaan untuk Orang Lulusan SMA, supaya nantinya saat Anda melamar, bukan pekerjaan rendah yang kalian dapatkan.
Ingatlah, lulusan SMA bukan suatu pendidikan yang rendah. Kita tetap bisa mendapatkan pekerjaan baik, misal seperti menjadi pegawai Bank, kasir Indomaret, penyiar radio, manajer marketing, bahkan dengan lulusan SMA Anda bisa untuk bekerja ke luar negeri.
Simaklah beberapa tips mendapatkan pekerjaan buat kalian yang baru lulusan SMA.
● Anda harus memiliki KTP sebelum lulus sekolah
Ini lebih tergantung dengan umur memang, tapi kalau bisa, setelah berumur 17 tahun, cepat-cepatlah untuk membuat KTP. Jangan menundanya.
Setelah membuat KTP nanti, saat lulus sekolah kalian bisa lebih gesit dalam melamar pekerjaan. Tapi sebelum melamar, tentunya kita harus memiliki beberapa berkas wajib seperti SKCK, surat kuning, keterangan sehat, dan lain-lain. Saat kita sudah membuat KTP, untuk mengurus hal lain akan terasa lebih mudah.
● Bukalah beberapa website penyedia lowongan kerja, atau aktif di sosial media
Website-website tersebut bisa berbentuk Jobstreet, Indeed, Freelancer dan lain sebagainya.
Kalau sosial media, Anda cukup membuka beberapa akun lowongan kerja di Facebook, ataupun Instagram. Bukalah beberapa lowongan kerja yang dekat dengan rumah Anda. Sesuaikan juga dengan minat Anda ingin bekerja di mana.
● Melamar
Tips Mencari Pekerjaan untuk Orang Lulusan SMA selanjutnya adalah melamar. Datang ke tempat Anda melamar, lalu laksanakan interview kerja dengan mereka.
Berikan yang terbaik, jangan lupa sopan, dan teruslah untuk percaya diri.
● Terus Asah keterampilan Anda
Kemampuan yang sudah terasah tajam ini bisa Anda banggakan saat proses melamar kerja.
Fokus saja pada satu tujuan. Kalau Anda menyukai komputer, terus tekuni bagian itu. Atau kalian suka berbahasa asing, terus pelajari mereka. Biasanya beberapa perusahaan juga selalu mencari orang-orang yang memiliki kemampuan berbahasa asing (Inggris) yang baik. Mereka mencari orang bukan melulu dari pendidikan yang tertuang dalam bukti selembar kertas, tapi kenyataan skill Anda saat itu.
Sekian dari Tips Mencari Pekerjaan untuk Orang Lulusan SMA, semoga Anda tidak menjadi pengangguran lagi.
- Aniversary Karawang Retro ke-5 Mengadakan Kegiatas Sosial Di Park Land Podomoro,Karawang Barat - Agustus 11, 2024
- Masalah Dan Solusi Roda Dengung Saat Perjalanan - Agustus 6, 2024
- Penyebab Masalah Mobil Karburator Mati Mendadak - Agustus 1, 2024