Resep bumbu ayam bacem

Jadiberkah.com | Resep Ayam Bumbu Bacem.Asalamualaikum warohmatulohiwabarokatuh salam sejahtera bagi kita semua,semoga bunda semua dimanapun anda berada semua senantiasa diberi kesehatan dan keberkahan untuk kita semua,amin.Bunda kali ini saya Kana membuat ayam bumbu bacem ,Dengan cita rasa yang manis,menu ayam bacem sangat cocok untuk disantap dengan nasi hangat dan sambal gereng.Sahabat,ketika saya membuat menu hidangan ayam bacem sekalian bikin untuk setok di dalam lemari es.

Karena proses pembikinannya yang lumayan memakan waktu yang lama saat proses perebusan.Ketika menyetok bacem ayam di lemari es gunakan tempat yang kedap udara supaya bacem tidak mengering dan bacem ayam jangan digoreng dahulu,ketika mau menyantap baru dikeluarin dari kulkas baru dilanjutkan menggoreng.Kalau sudah mempunyai setok bacem sangat praktis ketika tidak punya banyak waktu untuk memasak,jadi tinggal mengeluarkan dari kulkas dan menggorengnya.Apalagi dengan waktu pagi hari yang super sibuk,bisa dijadikan bekal untuk anak ke sekolah.Gimana sobat mudah bukan???.Yuuu sobat simak bahan yang diperlukan dan langkah-langkahnya.

Baca Lainya:  Resep ayam kalasan

Bahan-bahan:

-1 kg daging ayam (potong 10 bagian)
-200 gram gula jawa (sisir halus)
-10 siung bawang putih
-7 siung bawang merah
-10 sdm kecap manis
-3 lembar daun salam
-1,5 liter air kelapa
-7 butir kemiri
-Garam (secukupnya)
-Gula (secukupnya)
-Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
-5 cm lengkuas (memarkan)

Cara Membuat:

-Cuci bersih daging ayam, kukus hingga matang dan tiriskan sebentar.
-Haluskan bumbu seperti kemiri, bawang putih dan bawang merah.
Siapkan panci yang telah diisi dengan air kelapa lalu rebus bersama bumbu yang telah dihaluskan, daun salam, lengkuas, garam, gula, kaldu ayam bubuk, kecap manis dan gula merah.
-Masukkan ayam ke dalam rebusan ini dan rebus kira-kira selama 1 jam atau lebih dan gunakan api kecil supaya bumbu meresap ke dalam daging ayam dan air kelapa asat (kering).

Baca Lainya:  Resep SOP misoa


-Jika ayam bacem sudah matang, sisihkan dan biarkan dingin.
-Ayam bacem yang sudah dingin siap untuk digoreng dengan minyak panas namun gunakan api kecil supaya tidak mudah gosong dan goreng sampai matang.
-Ayam bacem goreng pun telah matang dan siap untuk segara disajikan bersama nasi hangat putih, lalapan juga sambal tomat atau sambal bawang.

Baca Lainya:  Resep rujak serut sederhana

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Peringkat: 1 dari 5.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.