Resep ikan bandeng asap

Jadiberkah.com | Resep Bandeng Asap Sederhana.Rasanya yang mantap dengan aroma asap yang dihasilkan dari cara pengasapannya membuat ikan Bandeng ini makin mantap.Menu masakan bandeng ini sangat nikmat jika disajikan dengan sambal terasi dan nasi hangat.Biasanya saya masak Bandeng presto yang praktis tinggal goreng,namun buah hati kayanya mulai bosen jika tidak divariasi cara memasaknya.

Cara Pembuatan Bandeng Asap ini pun sangat mudah tak memerlukan banyak bumbu.Karena saya tidak punya waktu banyak Bandeng Asap ini jadi pilihan tepat untuk saya masak disore hari dan sangat praktis tanpa digoreng goreng.Al hasil pak Suami suka dan buah hati lahap saat menyantapnya.Yuu Bunda simak bahan bahan yang diperlukan dan langkah langkah pembuataannya.

Baca Lainya:  Resep lontong tahu

Bahan bahan:

-3-4 ekor bandeng

-2 kepal tangan beras

-3-4 potong daun pisang

-Minyak goreng secukupnya

-Garam secukupnya

Cara Membuat:

-Bersihkan sisik, buang insang dan isi perut, cuci bersih dan olesi garam seluruh badan bandengnya, terutama perut dalam.

-Siapkan wajan dan tutupnya, beras sekitar 2 kepal tangan, daun pisang 3 potong @ (30x30cm), sumpit/tusuk sate 8 buah dans kain serbet.

-Olesi bagian dalam wajan dengan minyak goreng.

-Masukan beras ke dalam wajan dan ratakan.

-Tata sumpit atau tusuk sate yang disusun silang menyilang agar bandeng bisa ditaruh diatasnya

Baca Lainya:  Resep SOP kaki sapi

-diatas susunan sumpit taruh 3-4 lembar daun pisang lalu taruh Bsndeng dengan posisi sejajar dan tidak bertumpuk.

-Tutup wajan rapat rapat agar asap tidak keluar, beri serbet diatasnya, mengelilingi tutup,serbet sedikit basah tapi tidak menetes supaya lebih rapat.

-Nyalakan kompor gas selama sekitar 20 menit

-Matikan kompor, buka tutup panci, lihat kulit bandeng harus berwarna seperti coklat tembaga gelap berarti bandeng sudah matang.

-Siapkan piring Bandeng siap disajikan.

Semoga bermanfaat.

karyono

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.