Jadiberkah.com | Ayam Balado.variasi masak untuk sehari hari terkadang itu membuat lumayan mikir untuk membuat menu hidangan keluarga.Terlebih jika menunya memakan waktu lama untuk membuatnya.Saya berbagi resep ayam balado sebagai referensi untuk koleksi menu masakan harian yang mudah untuk dibikin.Selain simpel cara membuatnya,ayam balado tidak memakan waktu.
Terkadang takut keluarga bosen dengan dengan menu masakan yang itu itu melulu.Ayam Balado selain rasanya yang lezat juga menggugah selera makan.Ayam balado sangat cocok dihidangkan dengan nasi hangat.Tinggal di tambahkan menu dari sayuran untuk pelengkapnya untuk menambah kenikmatan dalam bersantap.Yuu Bunda disimak bahan yang diperlukan dan langkah langkah pembuatannya.
Bahan-bahan:
-500 gr daging ayam bagian paha atas dan bawah atau sesuai selera
-secukupnya garam
-secukupnya air untuk merebus
-secukupnya minyak goreng untuk menggoreng dan menumis
-1ruas jahe memarkan
-1ruas lengkuas memarkan
-2lembar daun salam
Bumbu Halus:
-10 buah cabai keriting
-secukupnya garam
-10 bawang merah,bersihkan
-2 buah tomat ukuran kecil
-½ sdt terasi goreng
-2 gelas air
-5 siung bawang putih,bersihkan
-6 butir kemiri
Cara Membuat:
-Rebus ayam dalam air mendidih dengan tambahan sekitar 1 sendok makan garam, lakukan langkah ini sampai ayam matang dan tidak berwarna merah.Lalu tiriskan
-Goreng ayam hingga sedikit kering, sisihkan sementara.
-Haluskan bumbu balado dari cabai keriting, terasi, bawang merah maupun bawang putih, sisa garam, kemiri, tomat ukuran kecil.
-Kemudian tumis bumbu ini bersama lengkuas ,jahe yang dimemarkan dan daun salam sampai beraroma.
-Tambahkan air, masukan ayam ke dalam bumbu masak sampai mengental sambil terus diaduk agar ayam tercampur. Lakukan langkah ini dengan api kecil sampai bumbu balado melekat, matikan api.
-Hidangkan ayam balado dengan lalapan sayur serta nasi hangat.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.