Categories: Bisnis dan investasi

5 Tips Investasi Emas Untuk Pemula

Jadiberkah.com – Emas merupakan salah satu benda yang memiliki nilai jual tinggi. Banyak orang yang rela melakukan apapun untuk dapat berinvestasi dalam bentuk emas. Namun sayangnya, banyak yang belum memahami tips investasi emas. Terutama untuk investor emas pemula.

Padahal tips investasi emas yang baik dapat membantu Anda untuk terus memantau kemajuan dari harga jual dan beli emas. Selain itu juga emas dianggap sebagai salah satu investasi yang paling aman bila dibandingkan dengan investasi jenis lainnya.

Keuntungan Investasi Emas

Adapun keuntungan dengan berinveasti emas diantaranya seperti :

  1. Memiliki resiko rendah
  2. Mampu menahan kenaikan harga atau inflasi
  3. Memiliki nilai yang cenderung stabil dalam jangka waktu panjang
  4. memiliki likuiditas tinggi sehingga dapat dijual dengan cepat

Lalu, adakah tips investasi emas yang aman untuk pemula? Jelas ada, untuk itu kami akan memberikan ulasannya untuk Anda. Yuk disimak!

Tips Investasi Emas Untuk Pemula

1. Menentukan tujuan berinvestasi

Segala tindakan tentu harus ditentukan tujuannya, guna mencapai impian dengan tujuan yang sudah ditentukan pastinya. Begitu pula dengan investasi emas, Anda harus menentukan untuk apakah investasi emas yang dilaksanakan? Seperti untuk persiapan menikah, persiapan pendidikan anak, persiapan masa tua, dan lainnya. Bila sudah ditentukan maka rencana untuk investasi emas akan semakin terencana dengan baik.

2. Memperhatikan kemampuan finansial

Untuk tips yang kedua ini faktanya masih banyak pemula yang memaksakan diri untuk berinvestasi. Padahal, untuk investasi emas ini termasuk santai. Anda dapat berinvestasi kapan saja saat finansial sudah memadai. Atau Anda bisa menabung emas yang saat ini banyak ditawarkan oleh marketplace terpercaya seperti Tokopedia.

3. Memperhatikan harga emas dengan cermat

Selanjutnya adalah memperhatikan waktu yang tepat untuk membeli emas. Dan waktu yang tepat untuk membeli emas adalah saat harga emas edang turun, lalu dijual kembali saat harganya naik.

Satu lagi tips yang harus Anda perhatikan, yakni untuk investasi emas baiknya disimpan dulu selama lebih dari 5 tahun. Dengan demikian Anda akan mendapatkan manfaat yang optimal.

4. Pilih emas yang tepat

Untuk seorang pemula emas logam mulia adalah pilihan tepat yang bisa Anda ambil. Karena emas logam mulia memiliki nilai harga yang cenderung lebih tinggi dibandingkan dengan emas perhiasan.

5. Pilih tempat yang aman untuk menyimpan emas

Sebaiknya jangan menyimpan emas di dalam rumah, karena resiko yang ditimbulkan termasuk berat. Oleh sebab itu simpan emas di tempat yang aman, salah satunya adalah di pegadaian.

Bagaimana, tertarik untuk memulai investasi emas? Yuk ikuti tips investasi emas diatas dan cermat sebelum bertindak. Semoga bermanfaat!

Penulis : Vita Suwarno

Editor/Kontributor : Karyono

Share
Leave a Comment