Kuliner

Resep lontong tahu

Jadiberkah.com | Lontong Tahu Jawa.Aneka macam resep yang terbuat dari bahan dasar tahu digemari.Begitu pula dengan resep berbahan Lontong dan Tahu juga beraneka macam resepnya.Keseluruhan menghasilkan cita rasa yang nikmat.Setiap daerah memiliki keunikaan dan khas masing masing.Kali ini saya mencoba Lontong Tahu Jawa yang maknyos untuk dicoba.Lumayan simpel jadi tidak banyak memakan waktu.Di sini saya menggunakan Tahu Bandung dan lontong dari bungkus daun pisang sebagai bahannya.Monggo disimak langkah langkahnya:

Bahan bahan:

Bahan utama:
-1 buah Bandung putih yang bagus kualitasnya(ukuran besar)
-3 butir telur ayam
-1 sdm daun bawang iris halus
-½ sdt merica bubuk
garam secukupnya
-Minyak goreng secukupnya

Saus Kacang:
-250 ml air matang
-4 sdm kecap manis
-1 sdm petis udang
-2 sdm air jeruk nipis
                
Bahan dihaluskan:
-100 g kacang tanah goreng
-5 buah cabai rawit merah
-2 siung bawang putih
– garam secukupnya
                
Bahan pelengkap:
-2 buah lontong
-4 lembar daun selada
-100 g tauge pendek
-1 sdm seledri cincang
-2 sdm kacang tanah goreng
-2 sdm bawang merah goreng

Cara Pembuatan & Penyajian:

Cara pembuatan:

-Potong-potong tahu ukuran dadu sedang.

-Kocok telur hingga berbuih.

-Masukkan tahu, daun bawang, merica dan garam.

-Aduk hingga tercampur rata.

-Panaskan minyak secukupnya dalam wajan.

-Goreng adonan tahu telur hingga matang kedua sisinya.

-Angkat dan tiriskan.sisihkan

-Potong-potong menjadi beberapa bagian.

Membuat Saus:

-Aduk bumbu halus dengan air hingga larut dan licin.Tapi jangan terlalu encer.

-Tambahkan kecap, petis, dan air jeruk, lalu aduk hingga licin.

                
Cara penyajian:

-Tata potongan selada dan potongan lontong di piring saji.

-Taruh potongan tahu telur di atasnya.

-Beri tauge lalu siram dengan Sausnya.

-Taburi seledri, kacang dan bawang merah goreng.

-Jika suka ditambahkan kerupuk udang sebagai teman makannya.

-Siap disajikan segera.

Sajian ini bisa untuk 5 porsi.

Selamat mencoba.

Peringkat: 1 dari 5.
Share
Leave a Comment